
Kedatangan KPU Kota Tangerang Provinsi Banten pada Rabu (30/10) disambut oleh jajaran Komisioner beserta jajaran Sekretariat KPU Kota Bogor.
Dalam kunjungan ini hadir komisioner dan jajaran sekretariat KPU Kota Tangerang untuk melakukan konsultasi terkait peningkatan kualitas Rumah Pintar Pemilu (RPP). Selain berdiskusi, KPU Kota Bogor mengajak langsung mengunjungi RPP sambil memaparkan konten-konten berbasis digitalisasi yang ditampilkan. Tidak lupa, Ketua KPU Kota Bogor mengajak ke ruang audio visual untuk menonton film-film tentang kepemiluan.
Usai mengunjungi RPP, KPU Kota Bogor mendapatkan pujian “KPU Kota Bogor RPP nya sangat menarik dan modern dengan adanya sistem digitalisasi.” Rika N Ferliani / Staf.
Saat dibanjiri pujian, tentu KPU Kota Bogor pada era digitalisasi ini memiliki banyak tantangan untuk terus meng-update konten yang disuguhkan serta meningkatkan kualitas RPP.