
Relawan Demokrasi yang dibentuk oleh KPU Kota Bogor gencar lakukan sosialisasi pemilu 2019. Pada hari yang sama Rabu (27/02/19) relawan demokrasi sasar empat basis pemilih yaitu basis pemilih pemula, basis keagamaan, basis pemilih muda, dan basis warga net.
Basis Pemilih Pemula
Pada basis pemilih pemula, relawan demokrasi menggelar literasi pemilu 2019 yang bertempat di Gedung KNPI dan mengundang 50 siswa sebagai peserta. Dalam acara tersebut dibahas peran pemilih muda dalam pemilu 2019.
Basis Keagamaan
Sementara itu pada basis keagamaan, sosialisasi Pemilu 2019 dilaksanakan di Majelis Talim Al-Hidayah, Kampung Blok Paku RT 01/10 Kelurahan Cimahpar, Bogor Utara. Peserta yang hadir adalah ibu-ibu pengajian dan materi yang disampaikan oleh pemateri mengenai memilih pemimpin yang maslahat.
Basis Pemilih Muda
Di lokasi yang lain, relasi basis muda mengundang sebanyak 50 muda-mudi yang berada di Kelurahan Sempur. Peserta merupakan anggota karang taruna setempat. Relasi mengangkat tema golput untuk dibahas dalam acara itu.
Sedangkan relasi berbasis warga net mengadakan Forum Group Discussion bersama penggiat media social di Kota Bogor. Tema yang diangkat adalah menciptakan pemilu yang cerdas tanpa hoax di media social.